“Open Office VS Private Office? Kamu pilih yang mana?”

Zaman dan ilmu teknologi informasi sudah berkembang sekarang, Gens! Untuk mencari kantor sudah tidak sulit lagi karena kamu bisa menyewa kantor dengan model Open Office atau Private Office yang membantumu menjalankan sebuah bisnis. Pemilik bisnis  akan merencanakan untuk memiliki kantor dan tidak boleh salah dalam menentukan ruangan seperti apa yang akan kamu dan tim-mu gunakan karena bisa menentukan besarnya kinerja tim-mu lho!

Nah, jika dulu kalian berfikir harus membangun kantor dulu sebelum membuat bisnis, ternyata kamu salah nih, Gens! Dari pada terpaku dengan kantor permanen yang membutuhkan biaya yang besar untuk membangunnya, sekarang malah kalian bisa sewa kantor loh ada Open Office dan Private Office. Bedanya apa sih? Yuk kita bahas bersama!

Open Office 

Open Office atau biasa dikenal dengan Kantor Terbuka adalah ruangan kerja yang didalamnya terdapat banyak karyawan atau divisi kerja yang tidak dipisahkan oleh sekat/pembatas apapun sehingga ruangan kerja terlihat lebih luas. Ruangan kerja ini biasa karyawan dapat menempati satu meja khusus dan bisa juga dalam satu meja bisa ditempati oleh beberapa karyawan sekaligus. 

Ruangan terbuka seperti ini memiliki kelebihan serta kekurangan tentunya, adapun keuntungannya :

  1. Pemimpin lebih mudah melakukan pengawasan langsung kepada karyawannya,
  2. Sirkulasi udara mudah masuk, karena tidak terdapat sekat/tembok permanen
  3. komunikasi dan diskusi antar pegawai lebih mudah, karena tidak ada sekat

Namun juga punya kekurangan nih guys, diantaranya :

  1. Suasana kerja berpotensi gaduh dan bising karena antar karyawan bisa saling berbicara bahkan bercanda gurau.
  2. Sulit untuk fokus dalam melakukan pekerjaan.
  3. Kerahasiaan kerjaan tidak terjamin, karena masing-masing orang dapat memantau pekerjaan orang lain dengan mudah.

Private Office 

Private Office atau biasa kita kenal dengan ruang kantor tertutup adalah tata ruang kantor dimana masing-masing orang atau divisi dalam kantor dipisahkan melalui sekat/tembok hingga ruangan kerja terdiri atas kamar-kamar privat.

Ruangan tertutup seperti ini memiliki kelebihan dan kekurangan loh guys, adapun kelebihannya.

  1. Dapat menjamin konsentrasi karena pandangan dibatasi dengan sekat.
  2. Ruangan kerja masing-masing divisi dibedakan, jadi lebih mudah untuk melakukan controlling. 
  3. Memiliki privasi yang tinggi, sehingga pekerjaan bersifat rahasia dan dapat terjamin kerahasiaanya.

Namun juga memiliki kekurangan, diantaranya, yaitu:

  1. Kurangnya komunikasi langsung antar pegawai karena dibatasi dengan sekat.
  2. Pemakaian ruangan tidak fleksibel jika sewaktu-waktu terdapat perombakan.
  3. Membutuhkan biaya yang lebih besar untuk membeli sekat, serta biaya pemeliharaan lainnya.

Baca Juga : 3 Alasan Pilih Private Office di Coworking Space!

Tenang guys, gak usah bingung mencari Sewa Private Office. Kami menyediakannya di Hetero Space. Dan tentunya kalian bukan hanya mendapatkan ruangan kerja yang nyaman tetapi kalian akan mendapatkan free pantry, berbagai games dan internet yang sangat cepat.

Gimana? Tertarik untuk sewa private office? Kamu bisa nih menyewa private office ini di Hetero Space Semarang tentunya dengan harga dan kualitas yang sesuai.

Cara Mudah untuk Memesan Private Office  di Hetero Space 

  • Mengetahui operational Hours : weekdays : 09.00 – 18.00 weekend & public holiday : closed (except event)
  • Menghubungi Contact Person : Agung (089638122485)Fibri (085726266046)
  • Bisa juga mengunjungi Hetero Space di UMKM Center Lantai 2, Jl. Setia Budi No. 192, Srondol Wetan, Banyumanik, Semarang, 50263.
  • jangan lupa follow instagram @hetero.space untuk info yang menarik lainnya

Pricelist Private Office

Share:

Leave a comment